Tapi jangan lupa bahwa dapur pacu mobil agya ini hanya berkapasitas 1.000 cc sehingga perlu mempertimbangkan performa kendaraan. Pilihan diameter pelek 15 inci merupakan langkah yang bijak apalagi bila dipadu dengan eco tire. Komposisi kenyamanan, penampilan, performa dan pengendalian berada di kondisi ideal.
"Dengan mengikuti aturan yang berlaku kita pun dapat Copyfit meminimalisir adanya kerusakan pada kaki-kaki mobil," ujar Yopi, SM-Motorsport.
Karena standarnya mobil agya menggunakan pelek 13 inci, kita hanya bisa menaikan hingga diameter 15 inci. Untuk harga pelek 15 inci sekitar Rp 2,8 juta hingga Rp 3,8 juta, tentunya tergantung kualitas dan merek dari pelek itu sendiri.
Pun begitu dengan ban, ukuran standar 155/80 R13 dapat diganti dengan profil ban 185/55R15. Dengan spesifikasi ini, ban Bridgestone menyajikan Turanza dan Potenza dengan dana sebesar Rp 900 Ribu untuk satu bannya.
Ban agya di isi nitrogen kenapa jadi sering gembos ya?
ReplyDelete